BELAJAR BAHASA INGGRIS DENGAN CARA YANG MENYENANGKAN - LPM Apresiasi | Kritis, Realistis, Demokratis
News Update
Loading...

BELAJAR BAHASA INGGRIS DENGAN CARA YANG MENYENANGKAN

Ilustrasi: Pixabay



Di era digital seperti sekarang ini, tidak bisa dipungkiri bahwa hampir setiap insan di dunia memiliki media sosial terutama anak muda, bahkan anak yang baru lahir pun sudah dibuatin akun media sosial oleh orangtuanya.
Beragam keperluan dilakukan melalui media sosial baik itu bersifat negatif ataupun positif. Salah satu cara untuk mempergunakan media sosial di ranah yang positif adalah dengan belajar bahasa inggris melalui penyedia jasa online pembelajaran bahasa inggris yang menyenangkan dan mudah dipahami.
Setelah beberapa lama scrolling di media sosial Instagram, saya merangkum tiga akun yang cocok untuk di “follow” sebagai guru online gratis dalam rangka meningkatkan pemahaman kita terhadap bahasa inggris. Tinggal nyantol wifi atau menyediakan kuota di handphone.


@venna_syifaa
Akun instagram milik mojang Bandung yaitu Venna Syifaa berguna banget untuk kita yang ingin mempelajari grammar dengan cara yang menyenangkan. Video tutorialnya lengkap banget ditambah dengan buku yang diterbitkan Venna yaitu “Bridge English Book” juga sudah merambah luas di pasaran. Guru bahasa inggris online cantik ini belajar bahasa inggris dan bertekad menjadi dosen/guru bahasa inggris berawal dari keprihatinannya terhadap orang-orang indonesia yang masih dianggap kurang menguasai bahasa inggris oleh orang-orang dari negara lain. Dari hal tersebut ia memutuskan untuk kuliah bahasa inggris kemudian memanfaatkan instagram dan youtube sebagai cara untuk mengajar bahasa inggris dengan cara yang menyenangkan serta dapat menjangkau berbagai kalangan terutama anak-anak dan remaja. Tidak ada kata terlambat dalam belajar, asalkan kita mempunyai niat, selalu ada jalan untuk menggapainya. Ayo follow instagramnya @venna_syifaa dan subscribe official youtubenya di www.youtube.com/VennaSyifaa

@skinnyfabs
Akun milik seorang pemuda gondrong yakni Andhika Wira R. K ini bagus banget untuk kita follow. Penggemar Harry Potter ini sering mengunggah cara-cara berbahasa inggris british, tapi tidak lupa untuk menyelipkan cara berbahasa inggris menggunakan aksen Amerika. Tidak hanya tips-tips berbahasa inggris, pemuda berkacamata bulat yang selalu mengawali videonya dengan sapaan “Well hello people” dan mengakhiri dengan “Cherrio” ini juga sering mengunggah cover musik yang biasa ia dendangkan. Artikulasi yang jelas, penyampaian yang menyenangkan, dibumbui dengan sedikit guyonan menjadikan akun ini layak untuk jadi guru online untuk kita yang ingin mempelajari bahasa inggris. Sampai saat ini followersnya sudah mencapai 440k dan pastinya masih akan terus bertambah.go follow an english enthusiast, muggle, night tame waster, coffee advocate and shitposter. Hehehe.

@guruku_mr.d
Nama sebenarnya adalah Dennis. Guru Bahasa Inggris dari Amerika ini gokil dan serua abis. Dengan pengucapannya yang lucu karena menggunakan bahasa indonesia membuat orang yang melihat dan mendengarkannya akan selalu tertarik dengan aksennya.
Dennis punya beberapa pengalaman mengajar bahasa inggris di Indonesia yang kemudian melihat instagram untuk menjadi tempatnya mengajar bahasa inggris dengan gratis dan dengan cara yang gokil, seru, serta menyenangkan.
Dengan video yang diunggahnya, kita bisa belajar banyak serta bisa memberikan pertanyaan di kolom komentar, tidak perlu takut karena Dennis adalah orang yang ramah dan sering banget membalas setiap pertanyaan yang diajukan oleh netizen. Selain di instagram, Dennis juga mempunyai website yang bagus banget untuk kita lihat yakni di englishtodayguruku.com/ serta akun youtube di youtube.com/gurukumrd. Sampai saat ini followersnya sudah mencapai 508k dan masih terus-terus bertambah. Go follow dan serap ilmu dari sana sebanyak-banyaknya.

Well, 3 akun diatas adalah contoh dari akun-akun penggiat bahasa inggris yang bermanfaat untuk orang-orang yang punya niat belajar bahasa inggris. Masih banyak lagi cara untuk belajar. Tinggal temukan cara terbaik untuk belajar sesuai dengan keinginanmu.
(Penulis Sukmaevi)

Share with your friends

Give us your opinion
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done