Sragen – Mahasiswa Program Studi Manajemen, Rio Dwi Prasetyo, melaksanakan kegiatan magang di DPRD Kabupaten Sragen sebagai bagian dari pembelajaran praktik kerja di lingkungan pemerintahan.Kegiatan magang diawali dengan penyerahan mahasiswa dan pengenalan lingkungan kerja di DPRD Sragen, termasuk pembagian penempatan pada masing-masing bidang. Selama pelaksanaan magang, mahasiswa terlibat dalam kegiatan administrasi perkantoran—khususnya pada pengelolaan surat masuk dan surat keluar di bagian umum.
Selain
itu, Rio Dwi Prasetyo juga mendapatkan pengalaman di bagian Undang-undang,
dengan membantu menyiapkan surat untuk rapat anggota dewan serta mendukung
kegiatan administrasi rapat, termasuk membawa dan menyiapkan dokumen laporan.
Kegiatan tersebut memberikan pemahaman mengenai alur persiapan rapat dan
koordinasi antarbagian di lingkungan DPRD.
Dalam pelaksanaan magang, mahasiswa juga mempelajari dan menyusun Standar Operasional Prosedur (SOP), antara lain; SOP upah ahli fraksi dan SOP operasional alat tulis kantor (ATK). Penyusunan SOP ini, bertujuan untuk melatih ketelitian serta pemahaman mahasiswa terhadap prosedur kerja yang sistematis dan tertib.
Melalui
program magang di DPRD Kabupaten Sragen, Rio Dwi Prasetyo memperoleh pengalaman
langsung mengenai dunia kerja, khususnya dalam bidang administrasi
pemerintahan. Pengalaman ini diharapkan dapat menjadi bekal dalam mengembangkan
kemampuan profesional dan menerapkan ilmu manajemen yang diperoleh selama
perkuliahan.
Penulis:
Rio Dwi Prasetyo
Penyunting: Adista
Putri Revalina